Pernahkah kita mendengar mengenai penyakit varises? Sudahkah kita mengetahui gejala penyakit ini? Tahukah kita cara alami untuk menghilangkan varises?
Sebelum mengulas lebih jauh mengenai penyakit varises, maka ada baiknya kita mengenal terlebih dahulu tentang jenis penyakit yang satu ini.
Mungkin tidak semua orang mengetahui tentang salah satu jenis penyakit yang satu ini, jadi mari kita simak artikel berikut agar menambah wawasan kita tentang penyakit varises.
Varises adalah pelebaran pembuluh darah vena yang terletak tepat di bawah permukaan kulit.
Pengertian dari vena sendiri ialah pembuluh darah yang membawa darah kembali ke jantung.
Penyakit varises tidak hanya terjadi pada bagian kaki, namun bagian tubuh lain juga dapat terserang penyakit varises, seperti: vagina, anus, sekitar panggul, dan kerongkongan.
Penyebab Varises
Setelah kita mengetahui pengertian dari penyakit varises, kita juga perlu mengetahui penyebab penyakit ini.
Di dalam vena terdapat katup yang memiliki fungsi untuk mencegah terjadinya arus balik pada aliran darah.
Jika katup tersebut tidak berfungsi dengan baik atau terjadi gangguan, maka dapat mengakibatkan kembalinya aliran darah yang mengalir tadi.
Jika aliran darah kembali maka darah akan berkumpul di pembuluh darah vena dan hal ini akan berdampak pada pembengkakan pembuluh vena dan menimbulkan penyakit varises.
Faktor yang menyebabkan terjadinya pembengkakan pada pembuluh vena yaitu usia, jenis kelamin, genetika, obesitas, terlalu lama berdiri, kehamilan, dan faktor kesehatan lain.
Gejala Varises
Agar kita lebih mudah mengenal penyakit varises, sebaiknya kita baca ulasan singkat mengenai gejala varises berikut.
Penyakit varises biasa ditandai dengan gatal-gatal dan bengkak ringan pada bagian betis hingga pergelangan kaki, bagian kaki terkadang terasa berat, serta sedikit nyeri dan hangat.
Penyakit varises dapat dilihat secara kasat mata yakni berupa perubahan warna serta terjadi pembengkakan pada pembuluh vena.
Ciri-ciri fisik yang bisa dilihat, yakni berupa perubahan warna yang berwarna biru atau ungu tua dan pembengkakan dengan bentuk menyerupai kawat berpilin pada pembuluh vena.
Pencegahan Varises
Sebelum membahas cara alami menghilangkan varises, kita perlu mengetahui cara pencegahannya.
Berolahraga secara teratur dapat meningkatkan sirkulasi darah serta membantu agar berat badan tetap ideal, karena obesitas merupakan salah satu faktor terjadinya varises.
Selain itu, jangan terlalu lama duduk atau berdiri. Cobalah untuk beraktivitas tiap 30 menit disela kegiatan kita dan istirahat secara teratur juga dapat mencegah penyakit varises.
Pengobatan Varises
Jika kita atau keluarga kita ada yang terkena penyakit varises, maka segera konsultasikan hal ini pada dokter dan bila perlu kita bisa gunakan cara alami atau tradisional.
Kita bisa mencoba menggunakan bawang putih sebagai ramuan alami untuk mengobati penyakit varises.
Caranya siapkan 12 siung buah bawang putih yang masih segar, jeruk nipis, dan minyak zaitun.
Kupas bersih kulit bawang putih, setelah dikupas cuci dan iris tipis-tipis bawang putih tersebut.
Lalu tambahkan air perasan jeruk nipis dengan 4 sdm minyak zaitun, diamkan selama 1 jam kemudian aduk hingga rata dan tercampur semua.
Pakailah obat alami tersebut untuk memijat pada bagian yang mengalami varises, lakukan selama 15 menit.
Jika ingin pengobatan varises secara alami ini memberikan hasil yang maksimal, kita dapat melakukannya secara rutin pada malam hari sebelum tidur.
Semoga ulasan ini dapat bermanfaat.