Memiliki tubuh yang kurus dan tinggi, dibandingkan seseorang yang bertubuh ideal tentu akan terlihat kurang segar.
Namun ternyata di balik itu, ada cara tertentu yang dapat Anda tempuh. Dengan begitu, wajah pun tetap dapat terlihat segar dan Anda akan terlihat menarik.
Ini berlaku khususnya untuk wanita.
Memang sudah tak dapat dipungkiri lagi jika wajah bagi seorang wanita itu adalah mahkota, selain rambut tentunya.
Wajah juga termasuk ke dalam point utama dari kecantikan. Jika wajah tidak terlihat segar, bagaimana mungkin orang lain dapat menilai diri Anda menarik?
Tiap-tiap orang sesungguhnya memiliki wajah yang rupawan, asalkan Anda tahu bagaimana cara merawatnya.
Wajah yang rupawan itu adalah wajah yang terlihat bersih, sehat, putih, serta awet muda, di mana ini merupakan wajah impian setiap wanita.
Namun sudah tentu hal tersebut tak dapat diperoleh semudah membalikkan tangan bayi, dibutuhkan perawatan khusus untuk mencapai itu semua.
Rutinitas itu yang penting
Dalam usaha menjaga wajah supaya senantiasa terlihat cantik, yang susah adalah pada bagian menjaga rutinitasnya.
Rutinitas dalam memanjakan wajah terkadang membuat orang malas dan berhenti di tengah jalan, sehingga perawatan wajah pun menjadi tidak maksimal.
Apalagi untuk perawatan yang tidak menggunakan bahan kimia, sudah tentu proses yang dibutuhkan tidak sebentar, walaupun harganya lebih murah.
Efek yang didapatkan akan lebih jangka panjang. Contohnya yang sekarang lagi trend adalah merawat kulit wajah supaya fresh dengan masker buah.
Menggunakan masker buah, sembari mencuci wajah sebanyak 2 kali per hari untuk beberapa bulan. Maka kebersihan wajah pun akan terjaga.
Ini merupakan langkah awal yang harus dilakukan. Jika wajah Anda dalam keadaan kotor dan berkeringat, khususnya kala panas terik siang hari datang, maka Anda cukup menggunakan air bersih untuk mencuci wajah.
Sementara itu, masker buah bisa digunakan sebelum tidur saat malam hari.
Wajah segar dengan perawatan yang tepat
- Sebelum menyentuh wajah, khususnya yang memiliki kebiasaan ini, Anda wajib membersihkan tangan menggunakan sabun dan air bersih terlebih dahulu. Dengan begitu kuman atau bakteri yang menempel pada sela-sela kuku tak menempel di kulit wajah Anda.
- Ketika melakukan proses membersihkan wajah, gunakan air yang mengalir, sembari lakukan pijatan kecil pada kulit wajah. Melakukan itu akan membantu peredaran darah Anda agar semakin lancar. Akan lebih baik jika wajah Anda sudah benar-benar dibersihkan dari scrub untuk pembersih wajah. Akhiri menggunakan handuk yang khusus wajah. Juga pastikan handuk yang akan Anda gunakan untuk mengeringkan wajah itu dalam kondisi bersih. Alasan yang sama dengan poin 1.
- Konsumsi air putih yang cukup, minimal sebanyak 8 gelas / harinya, dengan begitu kulit wajah akan tetap terhidrasi, wajah pun tidak mudah berkerut dan selalu terlihat segar.
- Vitamin E sebaiknya Anda konsumsi. Jika tak ingin repot, dapat mengkonsumsi suplemen vitamin E yang sekarang banyak dijual. Pastikan mengkonsumsi yang sudah ada ijin dinas kesehatan. Jangan sembarangan mengkonsumsi suplemen dari produksi yang tidak jelas asal usulnya. Kembali berbicara mengenai vitamin E, vitamin E ini memiliki fungsi untuk memproteksi kelembaban kulit wajah melalui proses internal. Jadi proses eksternal dan internal harus saling support.
Sekian informasi mengenai tips agar terlihat segar, walaupun kurus dan tinggi, semoga bermanfaat.